-BEKASI Taufik Kiemas menyatakan yakin pasangan calon presiden dan calon wakil presiden dari PDI Perjuangan dan Partai Gerindra, Megawati Soekarnoputri-Prabowo Subianto, dapat memenangi pemilu presiden dalam satu putaran. Untuk itu, Taufik mengajak buruh dan pekerja memilih Megawati dan Prabowo pada pemilu 8 Juli.
Ajakan itu disampaikan Taufik ketika suami Megawati itu memberi sambutan dalam pembukaan Kongres Jaringan Aktivis Pekerja/Buruh Indonesia di Asrama Haji Embarkasi Jakarta Bekasi, Kota Bekasi, Kamis (25/6) siang tadi.
Taufik mengatakan, jumlah buruh dan pekerja di Indonesia mencapai 40 juta orang. Apabila setengahnya memilih Megawati dan Prabowo, Taufik optimistis Megawati dan Prabowo akan memenangi pemilu presiden. Apalagi kalau setiap buruh dan pekerja itu mengajak satu orang lainnya dan ditambah dukungan dari kalangan wong cilik, yakni nelayan dan petani, Taufik berkeyakinan Megawati dan Prabowo menang dalam satu putaran.
Taufik menyatakan, buruh dan pekerja akan sejahtera apabila mereka memilih pemimpin yang tepat. Duet Megawati-Prabowo adalah satu-satunya pasangan capres dan cawapres yang sudah mengikat kontrak politik dengan kalangan buruh dan pekerja.
Salah satu klausul dalam kontrak politik itu adalah komitmen Megawati-Prabowo untuk menghapus sistem tenaga kerja outsourcing, yang diistilahkan Taufik sebagai kuli kontrak. (sihc/skoc) ***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Tuangkan ide, saran, masukan, kritik Anda di sini untuk membangun Indonesia yang jaya dan sejahtera. Bebas dan demokratis. Tapi jangan spam dong... Terimakasih